Tidak ada lagi alasan untuk malaysia mengelak dan membantah bahwa sorotan aser tersebut adalah ulah dari Suporter Malaysia, ini beberapa foto bukti dari ketidak becusan Malaysia dalam menangani suporternya. Seperti yang dibincangkan RajaGopal beberapa waktu lalu, bahwa yang menggunakan sinar laser bisa jadi adalah suporter Indonesia? Inilah ucapan yang saya rasa sedikit “Goblok” karena bukan hanya kali ini saja sinar laser itu datang, namun saat bertemu dengan vietnam, yang notabane tanpa kehadiran suporter Indonesia tetap saja aksi Laser masih ada.
Ada berita yang menarik selain sinar laser, kabarnya timnas Indonesia ditaburi serbuk gatal yang menyebabkan alergi seperti dikutip dari detik.com: Ketua Umum PSSI Nurdin Halid masih saja mengurusi Malaysia yang dianggap tidak fair saat menjamu Indonesia di leg pertama final Piala AFF. Selain laser dari penonton, juga ada serbuk yang bikin gatal-gatal.
Demikian dikatakan Nurdin saat ditemui wartawan usai ikut menyaksikan latihan tim di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Senin (27/12/2010), setelah melakoni pertandingan di Bukit Jalil tadi malam, di mana skuad Garuda kalah 0-3.
“Jadi memang ada hal yang teman-teman pers tidak tahu, bahwa sebetulnya timnas kita itu dari awal sudah dapat teror. Sejak dari awal latihan, menunggu bus sangat lama. Saya sampai maki-maki petugasnya,” tutur Nurdin.
“Begitu kita tiba di tempat latihan, di muka gawang itu ditaburkan sesuatu serbuk yang membuat kiper kita gatal-gatal. Tapi saya belum tahu apa itu. (Pelatih) Widodo dan dokter bilang, serbuk itu menciptakan alergi, apalagi sampai bengkak-bengkak di Markus.” yah begitulah sekelumit permainan dari Negeri yang mempunyai lagu kebangsaan dengan judul “NEGARAKU”