Tips menjaga Kelembaban Kulit Bayi

Posted on

Tips menjaga Kelembaban Kulit Bayi bagi anda yang akan mempunyai momonggan, anda harus tau bagaimana caranya menjaga kulit bayi agar tetap lembab, kulit bayi yang masih kecil amat sangat halus sehingga mereka masih rawan akan hal hal asing, maka dari itu kita harus menjaga kelembaban kulit bayi agar mereka tetap nyaman dan terjaga.

Agar terhindar dari masalah iritasi kulit seperti gatal hingga pecah-pecah, kulit bayi perlu diberi perhatian ekstra agar terjaga kelembabannya. Untuk itu Moms bisa melakukan perawatan sebagai berikut:

Memandikan Bayi untuk menjaga kelembaban kulitnya:

  1. Mandikan bayi secara teratur dua kali sehari dengan menggunakan air suam-suam kuku.
  2. Usai memandikan bayi, keringkan badan bayi dengan handuk lembut dan pastikan kulitnya benar-benar kering hingga daerah lipatan.
  3. Usapkan losion setelah mandi agar kulitnya tetap lembap. Losion yang digunakan tidak mengandung parfum dan aman untuk bayi. Gunakan produk perawatan kulit yang non iritatif (tidak mengandung alkohol, detergen).
  4. Tempatkan bayi dalam ruang dengan ventilasi udara yang baik.
  5. Hindari kulit bayi terpapar sinar matahari langsung antara pukul sepuluh pagi hingga pukul tiga sore.
  6. Bila bayi berkeringat, lap dengan kain basah kemudian keringkan dengan kain kering yang lembut.

Selamat mencoba dan semoga tips ini bisa bermanfaat bagi bayi anda dan tentuunya untuk istri saya yang sedang mengandung bayi pertama kami, selamat membaca yah istriku

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.